Tiang Listrik Miring di Pemakaman TPU Semper Ancam keselamatan Peziarah

Jakarta, jayaposnews.co.id
Warga DKI Jakarta mengeluhkan kondisi tiang listrik PLN yang miring. Karena posisi tiang listrik miring tersebut berada di pemakaman TPU Semper Jakarta Utara, dikhawatirkan tiang tersebut roboh dan menimpa orang yang peziarah.

Warga Semper barat, Budi mengatakan, kondisi tiang listrik itu sungguh mengkhawatirkan. Sebab, di sekitar tiang listrik tersebut sering dilalui pengendara orang yang peziarah di pemakaman TPU Semper Jakarta Utara. Dan Itu sangat berbahaya, apalagi posisinya juga di pinggir jalan, ujarnya.

Pengelola pemakaman TPU Semper Jakarta Utara sudah pernah melaporkan dengan adanya tiang listrik yang miring. Tetapi sampai sekarang dengan kejadian tersebut yang pihak PLN tidak peduli sama sekali dengan apa yang terjadi di wilayah pemakaman TPU Semper Jakarta Utara.
Apa baru terjadi kejadian pihak PLN bertindak …?? Ada apa ini …?!

Warga lainnya Ahmad mengatakan, selain khawatir tertimpa tiang yang roboh, dirinya juga khawatir arus listrik yang bertegangan tinggi di kabel tersebut.
Sehingga jika roboh akan semakin berbahaya. “Itu arus tegangan tinggi, jadi bahaya saja, kalau roboh waktu hujan kan bisa korslet,” katanya.
Ahmad berharap kondisi tiang listrik yang miring tersebut segera diperbaiki sebelum adanya korban.
Khawatir sudah tidak kuat, nanti ketarik sama kabelnya dan roboh,” tuturnya.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan harus segera turun gunung untuk melihat apa yang terjadi dilapangan dan harus mengambil tindakan kepada anak buahnya yang kinerjanya amburadul. (eko)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *