Kepedulian Kepala Terminal Pengandangan Dishub Jakut Bersama PAC PAMMI Cilincing Bagikan Sembako

Jakarta, Jaya Pos News
Kepala Terminal Pengandangan Dinas Perhubungan Jakarta Utara Sutrisno bersama PAC PAMMI Cilincing membagikan sejumlah paket sembako terhadap para anggotanya yang terkena dampak Virus Covid 19 yang tengah mewabah saat ini Rabu 29/4/2020

Penyelenggaraan bansos ini bertujuan untuk membantu para anggota PAC PAMMI Cilincing Jakarta Utara yang terkena dampak Virus Covid 19 di bulan suci Ramadhan ini.

Adapun sasaran dan syarat untuk mendapatkan bansos ialah anggota PAMMI itu sendiri dan di wajibkan harus mengumpulkan data dan Kartu Anggota PAMMI (aktif).

Sekiranya sekitar 150 paket sembako yang dapat dibagikan hari ini kepada anggota PAMMI yang benar – benar layak mendapatkan bansos tersebut.

Adapun dana yang kami anggarkan untuk bansos tersebut dengan cara kontribusi para pimpinan dan juga melibatkan beberapa anggota PAC PAMMI yang mampu, akan tetapi hal tersebut tidak berbentuk proposal, artinya dari anggota untuk anggota. Terang Ketua PAC PAMMI Cilincing Abdul Rosyid.

Ucapan Terima Kasih pun terlontar dari salah satu anggota PAC PAMMI yang menerima paket sembako tersebut. Terima Kasih kami ucapkan kepada para Pimpinan yang telah mau memperhatikan anggota nya dan menyumbang kan sebagian rezeki nya dengan cara membagikan sembako pada kami. Ucap Nia Amanda

Harapan kami semoga dengan adanya kepedulian ini, PAC PAMMI Cilincing bisa mempererat tali persaudaraan kita, dan di berikan umur panjang serta sehat wal’afiat untuk kita semua. Lanjut Nia Amanda

Kami berharap semoga bantuan yang kami berikan bisa meringankan beban pada anggota kami yang terdampak pandemi Covid 19, dan juga bisa memperkuat Iman Islam kita dalam memerangi Virus Covid 19 di bulan suci Ramadhan ini. Tutup Abdul Rosyid.(rosid)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *